Rabu, 07 Maret 2012

Header kijang kapsul

Tkci purwakarta merupakan salah satu club otomotif di kota purwakarta yang merupakan rekanan gt racing knalpot,dipercaya sebagai modifikator di bagian knalpot
Kijang kapsul ini diganti memakai header konfigurasi 4-1 long,
pemasangan header pada kijang kapsul
Seperti terlihat didalam gambar pembongkaran manifold/exhaust yang menempel di silinder kita buka atau kita turunkan semua lalu kita memasangkan header baru
Header sudah terpasang di kijang kapsul
Setelah selesai semua pemasangan header dilakukan,baru kita tentukan arah pemakaian dimana hal yang dimaksud apakah kita memakai knalpot Free flow sehinggan suara maxsimal bersama ferformance yang dihasilkan atau kita hanya mengrjar ferformance saja,hal ini tergantung masng masing pemilik mobil.
knalpot racing dipakai




    Selasa, 13 September 2011

    HEADER MOBIL

    Penggantian Header pada system pembuangan membawa peranan penting dalam ferformance yang dihasilkan dari knalpot.Hal ini dapat mendongkrak tenaga yang sangat besar
    Tetapi tidak semua penggantian header seperti itu sebab apabila kita salah membuat konfigurasi yang tepat atau membuat berapa panjang pipa sekunder,primery nya akan malah bisa sebaliknya(ngempos).Dalam perakitan header hal hal yang perlu diperhatikan dari segi pekerjaan adalah
    • Konfigurasi harus tepat sesuai penggunaan yang akan kita butuhkan,di modifikasi system pembuangan 4silinder terbagi 2:
    1. konfigurasi 4-2-1
    2. Konfigurasi 4;1
    sekarang ini konfigurasi 4:1 dibagi 2 lagi sesuai penemuan penemuan hasil dilapangan yaitu 
    1. 4-1 pendek
    2. 4-1 panjang
    4-2-1 biasanya dipakai pada arena rally.karena secara dominan hasil dari modifikasi ini menghasilkan tenaga yang bagus di "TOP SPEED" 
    4-1 model ini sering dipakai buat kompetisi "DRAG" karena dipergunakan di lintasan pendek dimana hasil modifikasi ini tenaga yang efesien berubah adalah putaran bawah,kini belakangan munculnya 4-1 panjang dimana kedua duanya dapat seimbang,juga sangat enak dipakai harian.


    Hal lain yang perlu diperhatikan adalah dari pekerjaan pembuatan Header
    mulai dari material bahan,lalu pembubutan yang benar benar simetris untuk menghindarkan terjadinya kebocoran pada saat pemasangan(dimana antara dinding header dan blok mesin harus rapat tertutup tanpa celah)
    Bending pipa benar benar harus semaksimal mungkin bisa rapi(tidak terlihat adanya kerutan di bengkokannya) karena kebanyakan pembuat header yang kurang profesional hal ini banyak terjadi.
    Pengelasan,menjadi hal utama dalam sebuah perakitan header,dimana para profesional tidak boleh mengelas berulang ulang yang nantinya membuat ketidak rapian atau terjadinya matrial yang tipis,apalagi sampai tidak teliti pada kebocoran walaupun hal tersebut "lobang jarum" hal ini membuat tenaga ngedrop.
    Seringnya terjadi mentok saat pemasangan akibat dari para profesional tidak memperhatikan secara teliti saat pembuatan
    Hal diatas adalah bagian besar yang perlu diperhatikan selain spesifikasi pipe(inlet)